Background pdf
Recipe

Panekuk mini dengan NUTELLA® dan buah

Easy
55 min
Panekuk mini dengan NUTELLA® dan buah

BAHAN untuk 4 porsi

  • 100 g Tepung biasa

  • 10 g Gula

  • 1 butir Telur

  • 125 ml Susu

  • 15 ml Minyak bunga matahari

  • 2 g Tepung pengembang

  • 60 g Nutella® (15 g/porsi)

  • Garam secukupnya

Untuk hiasan
  • Buah segar dan mint

nutella – an ingredient to prepare this delicious recipe

To prepare this delicious recipe, 15g of Nutella® per person is enough to enjoy!

Langkah - Langkah Pembuatan

  1. Panekuk mini dengan NUTELLA® dan buah - step 1
    LANGKAH 1

    Pisahkan kuning telur dari putih telur, dan tempatkan putih telur ke dalam mangkuk yang berbeda. Campurkan kuning telur dengan gula. Kocok putih telur hingga mengembang dengan sedikit garam, sisihkan.

  2. Panekuk mini dengan NUTELLA® dan buah - step 2
    LANGKAH 2

    Saring tepung dengan tepung pengembang ke dalam mangkuk, lalu campurkan dengan adonan gula dan kuning telur. Pada mangkuk lainnya, campurkan susu dengan minyak bunga matahari, lalu aduk bersama dengan adonan gula dan kuning telur. Terakhir, campurkan dan aduk perlahan putih telur dengan adonan ini. Biarkan adonan selama 15 menit di dalam lemari es.

  3. Panekuk mini dengan NUTELLA® dan buah - step 3
    LANGKAH 3

    Tuangkan satu sendok makan adonan ke wajan panas anti lengket dan masak dengan api sedang hingga didapat cakram berukuran 6-7 cm. Setelah sekitar satu menit, balikkan panekuk dan masak sisi lainnya. Keluarkan dari wajan begitu panekuk berwarna cokelat keemasan. Ulangi proses ini hingga adonan habis. Sajikan 2 panekuk panas yang ditumpuk dengan sekitar 7 g Nutella® dan hiasi dengan buah segar (misalnya stroberi, blueberi, dan persik) dan mint.

Modernitas, tradisi... dan rasa yang manis.

Panekuk merupakan hidangan penutup tradisional di Amerika Utara, yang juga dikenal sebagai Jotcakes atau Griddlecakes, walaupun sebenarnya hidangan ini diduga berasal dari Pfannkuchen di Jerman. Hidangan ini menjadi hidangan sarapan wajib yang paling populer di Italia, terutama dalam bentuk Panekuk Mini dengan Nutella® dan buah.

recipe-1
Good to know

Our palm oil is 100% RSPO certified sustainable and traceable and we are committed to no deforestation.

recipe-2
Good to know

All the cocoa we buy comes from Rainforest Alliance Certified farms.

product-1
Good to know

Uhm, while preparing this recipe did you finish your Nutella® jar? You can upcycle it!

If you like it, share it on